Learning by Selling / Trading

contact:mh.yunianto@gmail.com
Rahasia Top 10 Besar Google



Belum aku nyobain yang versi 0.9.42 yang rilis tgl 27 Juli ‘07, wine sudah mengeluarkan versi 0.9.43 pada tanggal 10 Agustus ‘07. Penasaran juga, akhirnya aku mencoba yang versi 0.9.43 langsung.

Ada sedikit perbedaan pada versi ini dengan versi sebelumnya (saya mencoba –v 0.9.33 dan –v 0.9.41), yaitu dia meniadakan menu yang biasanya dimunculkan oleh versi sebelumnya pada menu Aplications >> System Tools >> Wine …

Saya coba apt-get update dan update, ternyata repo di kambing.ui.edu dan id.archive.ubuntu.com belum memiliki versi tersebut. (yang paling baru tertera disana –v 0.9.33). Maka langkah yang saya lakukan untuk menginstalnya sebagai berikut:

-Tambahkan list repository di source.list dengan cara:
sudo wget
http://wine.budgetdedicated.com/apt/sources.list.d/feisty.list-O
/etc/apt/sources.list.d/winehq.list

-Update source.list-nya agar bisa mengenali source yang telah ditambahkan:
sudo apt-get update

-Install wine:
sudo apt-get install wine

Proses download paket-pun dilakukan dengan paket sebesar 10,6M. Kemudian secara otomatis setelah download selesai, wine akan di patch.

Setelah selesai masuk ke terminal ketikkan : (sudo) wine-[PROGRAM] , contoh : sudo wine winamp5.exe, maka Anda akan enjoy menjalankan aplikasi windows yg bisa jalan di Linux (Ubuntu)

Anda punya pengalaman tentang wine versi ini? Mari kita berbagi pengalaman.

0 komentar

Posting Komentar

Langganan: Posting Komentar (Atom)

Sign by Danasoft - Get Your Free Sign

Sign by Danasoft - Get Your Free Sign